Bela Palestina, Ribuan Mahasiswa Muhammadiyah Geruduk Kedubes AS di Surabaya

Selasa, 07 November 2023 – 09:34 WIB
Bela Palestina, Ribuan Mahasiswa Muhammadiyah Geruduk Kedubes AS di Surabaya - JPNN.com Jatim
Ilustrasi aksi bela palestina. Foto: Anita Permata Dewi/Antara

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Sebanyak 1.000 massa dari Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Jawa Timur, bakal menggelar aksi damai di depan Kedutaan Besar (Kedubes) Amerika Serikat (AS) hari ini, Selasa (7/11)

Ketua DPD IMM Jawa Timur, M. M. Firdaus Suudi menuturkan aspirasi yang dibawa adalah mengecam segala bentuk penyerangan oleh Tentara Zionis terhadap Palestina. 

"Kami mendengungkan rasa kemanusiaan dan mengecam genosida yang telah menewaskan lebih dari 9.000 korban jiwa di Jalur Gaza," ujar Firdaus, Senin (6/11).

Menurutnya, massa juga akan menyerukan boikot segala bentuk produk buatan Amerika Serikat selama berunjuk rasa di kantor yang berada di Jalan Raya Citra Niaga Nomor 2 Sambikerep, Kota Surabaya itu.

"Kami mengutuk perbuatan Amerika Serikat, yang terlibat dalam serangan Palestina karena telah mengusulkan dana bantuan kepada Israel," tegasnya.

Pihaknya berharap Pemerintah Republik Indonesia dapat mengusir Kedubes AS dari, karena telah menyatakan secara terus terang, ikut campur membantu Israel.

Firdaus juga tak luput memohon maaf kepada warga atau pengguna jalan yang terganggu saat aksi demo berlangsung.

Guna mengatasi hal tersebut, dirinya mengaku telah berkoordinasi dengan kepolisian untuk menjaga kondusifitas dan arus lalu lintas di area demo.

Dukung rakyat Palestina, ribuan mahasiswa Muhammadiyah gelar aksi di depan kantor Kedubes AS
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News