Penyalahgunaan BBM Bersubsidi di Sidoarjo Masih Marak, Polisi Tangkap 1 Pelaku

Jumat, 27 Oktober 2023 – 11:06 WIB
Penyalahgunaan BBM Bersubsidi di Sidoarjo Masih Marak, Polisi Tangkap 1 Pelaku - JPNN.com Jatim
Aparat Polresta Sidoarjo Jawa Timur menunjukkan barang bukti kasus dugaan penyalahgunaan BBM bersubsidi, Kamis (26/10). ANTARA/HO-Polresta Sidoarjo

jatim.jpnn.com, SIDOARJO - Petugas Sat Reskrim Polresta Sidoarjo mengungkap kasus dugaan penyalahgunaan bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi di wilayah setempat.

Kapolresta Sidoarjo Kombes Kusumo Wahyu Bintoro mengatakan penyalahgunaan BBM bersubsidi dengan cara memodifikasi kendaraan pengangkutan masih saja terjadi.

"Kasus ini terungkap dari adanya laporan dari masyarakat terkait penyalahgunaan BBM bersubsidi jenis bio solar di wilayah Waru, Sidoarjo," kata Kusumo, Kamis (26/10).

Tim Satgas Penanganan Penyalahgunaan BBM dan LPG Bersubsidi Satreskrim Polresta Sidoarjo menjumpai satu mobil boks L300 warna hitam di salah satu SPBU Waru, Sidoarjo, pada Sabtu (21/10) malam.

“Setelah dilakukan pengecekan oleh anggota, di dalam mobil boks L300 ada dua tangki berkapasitas masing-masing 1.000 liter yang salah satunya telah terisi 900 Liter BBM bersubsidi jenis bio solar," ujarnya.

Mengetahui kejadian tersebut, pengemudi mobil boks yang berinisial WRK ditangkap untuk dimintai keterangan.

"Pengemudi itu mengaku disuruh S majikannya dan mendapatkan upah Rp500 ribu untuk setiap 1.000 liter bio solar yang berhasil dibeli," tuturnya.

Dia mengatakan dalam setiap melakukan pembelian BBM jenis bio solar di beberapa SPBU, pengemudi tersebut mengganti pelat nomor dan barcode My Pertamina.

Pelaku penyalahgunaan BBM di Sidoarjo ditangkap polisi setelah ketahuan mobil yang diisi bensin dimodifikasi.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News