Lalu Lintas Medaeng-Flyover Waru Diberlakukan Satu Arah Mulai 21 Maret-8 April

jatim.jpnn.com, SIDOARJO - Sat Lantas Polresta Sidoarjo akan menerapkan rekayasa lalu lintas berupa sistem satu arah (one way) di Jalan Letjen Sutoyo, tepatnya di pintu masuk Terminal Bungurasih mulai 21 Maret hingga 8 April 2025.
Kasat Lantas Polresta Sidoarjo AKP Jodi Indrawan mengatakan kebijakan itu untuk mengantisipasi lonjakan kendaraan selama arus mudik Lebaran.
“Kami akan memberlakukan sistem one way di Jalan Letjen Sutoyo. Uji coba akan dilakukan pada 18 Maret untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas menuju Terminal Bungurasih,” ujar Jodi, Sabtu (15/3).
Menurutnya, pengalihan arus ini menjadi solusi untuk mengurai kepadatan kendaraan yang selalu meningkat setiap musim mudik.
“Kami mengimbau masyarakat untuk mematuhi rambu-rambu serta mengikuti arahan petugas di lapangan agar rekayasa ini berjalan lancar,” jelasnya.
Kanit Kamsel Satlantas Polresta Sidoarjo Iptu Ali Rifqi Mubarok menjelaskan terdapat sejumlah titik pengalihan arus.
Pertama, Jalan Letjen Sutoyo diberlakukan satu arah dari Medaeng menuju Layang Waru.
Kendaraan dari gang Jalan Asrama Brimob, gang Jalan Komplek Kehakiman, gang Jalan Yos Sudarso, dan gang Jalan Joyoboyo wajib belok kanan, dilarang belok kiri.
Polresta Sidoarjo bakal memberlakukan satu arah dari Medaeng-Flyover Waru mulai 21 Maret.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News