Menpan RB Pastikan Tindak Tegas ASN yang Terlibat Judi Online

Kamis, 27 Juni 2024 – 23:12 WIB
Menpan RB Pastikan Tindak Tegas ASN yang Terlibat Judi Online - JPNN.com Jatim
Menpan RB Abdullah Azwar Anas usai peresmian Mall Pelayanan Publik Ngawi, Kamis (27/6). Foto: source JPNN

jatim.jpnn.com, NGAWI - Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) mencatat selama semester I tahun 2024 ada 1.000 orang anggota DPR, DPRD, ASN serta wartawan terlibat dalam permainan judi online.

Menanggapi temuan itu, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) tidak akan memberi ampun bagi ASN yang terlibat judi online.

Menpan RB Abdullah Azwar Anas mengatakan sanksi berat menanti bagi ASN yang bermain judi online. Pihaknya mendorong kepada seluruh kementerian lembaga tak segan menjatuhkan sanksi.

“Arahannya sudah jelas, dan sistematis. Bapak Kapolri telah melakukan langkah yang dipimpin Menko Polhukam,” kata Azwar usai peresmian Mall Pelayanan Publik Ngawi, Kamis (27/6).

Pemerintah pusat membentuk membentuk Satuan Tugas (Satgas) khusus dalam pemberantasan judi online.

“Pastinya akan ditindak dengan tegas. Supaya tidak ada lagi yang bermain judi online,” ujar dia.

Pihaknya berjanji akan menelusuri temuan dari PPATK guna memastikan tidak ada ASN terlibat judi online.

“Nantinya akan kami telusuri lebih lanjut,” kata Azwar. (mcr23/jpnn)

Kemenpan RB tak beri ampun ASN yang terlibat judol, pastikan dapat sanksi berat

Redaktur : Arry Dwi Saputra
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia