Petra Business School Hadir di Surabaya Barat, Beroperasi Mulai Agustus 2024

Rabu, 24 Januari 2024 – 15:43 WIB
Petra Business School Hadir di Surabaya Barat, Beroperasi Mulai Agustus 2024 - JPNN.com Jatim
Rektor PCU Prof Dr Ir Djwantoro Hardjito (kanan) menjelaskan soal PBS yang akan beroperasi di Surabaya Barat, Rabu (24/1). Foto: Arry Saputra/JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Petra Christian University (PCU) menginisiasi Petra Business School (PBS) dalam memberikan kualitas pendidikan global untuk kaum muda sebagai generasi penerus.

PBS akan mulai beroperasi secara penuh pada Agustus 2024 di Gairway Nine Mall Lenmarc Mall Surabaya Barat.

Rektor PCU Prof Dr Ir Djwantoro Hardjito mengatakan wilayah Surabaya Barat adalah masa depan metropolis, di mana pusat komersial seperti perkantoran dan pusat perbelanjaan sudah bertumbuh pesat.

Keberadaan PBS di wilayah tersebut sangat tepat karena mampu memfasilitasi para mahasiswa untuk belajar secara langsung di tengah ekosistem bisnis Kota Surabaya.

“Era perdagangan pasar bebas justru menjadi peluang mengambil peran penggerak dalam memberikan aspek pendidikan berkualitas kepada masyarakat,” ujar Djwantoro, Rabu (24/1).

Salah satu tantangan yang terjadi banyaknya generasi muda yang memilih berkuliah di luar negeri karena dianggap bisa membuat mereka punya pola pikir global.

“Inisiasi PBS sebagai jawaban di tengah tantangan tersebut, tidak hanya untuk anak muda kita, tetapi untuk menarik mahasiswa asing belajar di Surabaya,” katanya.

Dekan SBM School of Business and Management PCU sekaligus penanggung jawab PBS mengatakan ada beberapa program yang bisa dipelajari dengan konsep pendidikan global sesuai kebutuhan pasar.

Petra Business School akan hadir di Lenmarc Mall mulai Agustus 2024.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News