Serang Pelayat Pemakaman Jurnalis Al Jazeera, Israel Sampai Bikin Risih Sekutunya

Sabtu, 14 Mei 2022 – 20:36 WIB
Serang Pelayat Pemakaman Jurnalis Al Jazeera, Israel Sampai Bikin Risih Sekutunya - JPNN.com Jatim
Pelayat jurnalis Al Jazeera Shireen Abu Akleh diserang polisi Israel. (ANTARA/Reuters/ Ammar Awad/as)

Mesir, Qatar dan Al Jazeera mengutuk tindakan polisi Israel itu.

Beberapa menit setelah tindakan polisi tersebut, peti Akleh dimasukkan ke dalam sebuah kendaraan yang menuju sebuah katedral di Kota Tua Yerusalem

Warga Palestina berkerumun di lorong-lorong sempit Kota Tua ketika peti jenazah dibawa menuju Permakaman Gunung Sion.

Makamnya dipenuhi karangan bunga dan bendera Palestina menutupi salib kuburan ketika para pelayat mengelilinginya dengan khidmat untuk memberi penghormatan kepada Akleh.

"Kami di sini karena menuntut keadilan. Keadilan bagi Shireen Abu Akleh dan keadilan bagi Palestina," kata seorang pelayat yang meminta agar namanya tidak disebutkan. (reuters/antara/mcr13/jpnn)

Amerika Serikat mengkritik kelakuan polisi Israel yang menyerang pelayat pemakaman jurnalis Al Jazeera Shireen Abu Akleh pada Jumat (13/4).

Redaktur & Reporter : Fahmi Azis

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News