Belum Umumkan Cagub Jatim, PKB Berpeluang Koalisi dengan PDI Perjuangan

Selasa, 06 Agustus 2024 – 18:00 WIB
Belum Umumkan Cagub Jatim, PKB Berpeluang Koalisi dengan PDI Perjuangan - JPNN.com Jatim
Ketua DPW PKB Jatim Abdul Halim Iskandar. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) belum mengumumkan tokoh yang akan diusung pada Pilgub Jatim 2024, padahal pendaftaran pilkada serentak dimulai pada 27-29 Agustus.

Ketua DPW PKB Jatim Abdul Halim Iskandar mengaku telah menjalin komunikasi dengan semua partai.

“Kami komunikasi dengan semua partai selalu. Dalam membahas pilkada, saya juga desk pilkada, itu hampir tiap hari komunikasi lintas partai,” kata Gus Halim di Surabaya, Selasa (6/8).

Dia menyebut sampai saat ini masih ada tiga partai yang belum menentukan arah di Pilgub Jatim, yaitu PKB, NasDem, dan PDI Perjuangan. 

Partainya tidak menutup kemungkinan akan berkoalisi dengan salah satu partai, kemungkinan bersama PDI Perjuangan.

“Politik selalu ada peluang. Kami komunikasi bersama-sama bukan hanya dengan tiga partai,” ujarnya.

Gus Halim mengatakan masih ada waktu untuk mempersiapkan dengan matang siapa calon yang akan diusung sebelum pendaftaran.

“Waktunya masih cukup, ini baru tanggal berapa pendaftaran Agustus 27. Itu dinamika pilkada sangat dinamis,” ucapnya.

Belum umumkan Cagub Jatim, PKB berpeluang koalisi dengan PDIP
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News