Kunjungi 2 Ponpes Besar Bangkalan, TPN Ganjar-Mahfud Dapat Dukungan Para Kiai

Senin, 18 Desember 2023 – 14:09 WIB
Kunjungi 2 Ponpes Besar Bangkalan, TPN Ganjar-Mahfud  Dapat Dukungan Para Kiai - JPNN.com Jatim
Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo & Mahfud MD yang diwakili Deputi Kinetik Teritorial TPN Luki Hermawan berkesempatan sowan ke dua Pondok Pesantren di Bangkalan. Foto: Source JPNN

Di ponpes itu, dia juga langsung bertemu dengan pengasuh ponpes KH Abdullah Dahlawi.

Dalam momen pertemuan itu, Luki secara khusus diberikan cincin batu akik berwarna hijau gelap. Kata KH Dahlawi, itu sebagai pengaman diri bagi Luki di saat genting seperti masa pemilu saat ini.

Secara khusus, KH Dahlawi berharap Pilpres 2024 ini berjalan dengan aman dan damai.

Dia juga menyampaikan salam terbaik dan salam sayang untuk Mahfud MD, Cawapres Ganjar Pranowo yang sudah mengobarkan jiwa raga untuk berbakti ke NKRI, termasuk menitipkan ijazah khusus untuk Ganjar-Mahfud agar bisa diberi kemudahan dan kelancaran di Pilpres mendatang.

"Kalau dari kami para kiai, santri, dan alim ulama menitipkan untuk ijazah mungkin salawat seribu kali ya. Insyaallah aman semua,” kata KH Dahlawi.

Sementara itu, ketika ditemui pascasowan ke ponpes Luki mengaku bahagia dan senang karena TPN Ganjar-Mahfud diterima dengan tangan terbuka oleh semua kiai di Jawa Timur, terkhusus di Madura.

Dengan terbukanya pintu dari para kiai, dia makin yakin jika Ganjar-Mahfud bisa menang tebal dan memenangi Pilpres 2024.

"Kami berterima kasih sudah diterima dengan baik. Saya makin bersemangat untuk memenangkan Ganjar-Mahfud. Berkat dukungan dari masyarakat, Insyaallah Madura ke Ganjar-Mahfud semua,” kata Luki. (mcr23/jpnn)

Ganjar-Mahfud dapat dukungan dari kiai di Madura, optimis bisa teruskan kepemimpinan Jokowi

Redaktur : Arry Dwi Saputra
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News