Sukarelawan Jatim Beragam Tutup Kampanye 2024 dengan Pertunjukan Seni Tradisional

Sabtu, 10 Februari 2024 – 23:05 WIB
Sukarelawan Jatim Beragam Tutup Kampanye 2024 dengan Pertunjukan Seni Tradisional - JPNN.com Jatim
Sukarelawam Jatim Beragam Cabang Surabaya mengakhiri masa kampanye Pemilu 2024 dengan menggelar Pertunjukan Seni Tradisional, Sabtu (10/2). Foto: Source JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Sukarelawan Jatim Beragam Cabang Surabaya mengakhiri masa kampanye Pemilu 2024 dengan menggelar Pertunjukan Seni Tradisional, Sabtu (10/2)

Pertunjukan seni bertajuk Festival Rakyat itu menampilkan panggung dengan set alat musik gamelan serta  kendang yang ditabuh mengiringi pertunjukan Jaranan.

Ketua Jatim Beragam Cabang Surabaya Arvian Fahmi Kusuma mengatakan pertunjukan tersebut disaksikan ratusan masyarakat sekitar dan para sukarelawan.

“Acara ini menjadi upaya dalam melestarikan budaya. Kesenian menjadi simbol kerakyatan yang masih lestari ,” ujar Arvian.

Menurutnya, sebagai anak muda turut ambil bagian dari upaya merawat seni budaya warisan lokal.

Dia menilai jaranan disimbolkan sebagai permohonan kepada semesta agar proses demokrasi melalui Pilpres 2024 berjalan aman.

“Harapannya tidak terkotori dengan praktik-praktik kecurangan secara terstruktur, sistematis, dan masif," katanya.

Terpisah, Koordinator Posko Pandegiling Surabaya Jagad Hariseno menyebut pesta rakyat yang digelar anak-anak muda itu masih menjaga identitas budaya.

Tutup kampanye, Jatim Beragam mengadakan pesta rakyat berupa pertunjukan seni tradisional.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News