Liga 1: Persebaya Tidak Bisa Main di Kandang!

Senin, 31 Mei 2021 – 19:29 WIB
Liga 1: Persebaya Tidak Bisa Main di Kandang! - JPNN.com Jatim
Kebijakan terbaru Liga 1 musim ini, tidak ada tim yang bermain di stadion kandangnya masing-masing. Ilustrasi: ANTARA FOTO/FIKRI YUSUF

Klaster pertama meliputi Jawa Barat, Banten, dan DKI Jakarta. Klaster kedua, Jawa Tengah serta Yogyakarta, lalu klaster ketiga ialah Jawa Timur.

Seri satu akan berlangsung di klaster pertama, seri dua di klaster kedua dan seri ketiga di klaster ketiga.

Kemudian dilanjutkan dengan seri keempat yang akan tetap digelar di klaster ketiga, lalu seri kelima di klaster kedua dan seri keenam kembali lagi ke klaster pertama.

LIB menyatakan ada 22 stadion yang dipersiapkan untuk menggelar pertandingan.

"Untuk klaster satu ada delapan stadion, klaster dua ada enam stadion dan di klaster tiga ada delapan stadion," ungkap Sudjarno.

LIB akan membicarakan lebih jauh teknis soal stadion dan lainnya dengan klub-klub Liga 1.

Pertemuan awal dijadwalkan berlangsung pada Kamis (3/6) secara virtual.

"Di sana, kami akan menjabarkan kembali soal hasil kongres PSSI. Kemudian akan membicarakan soal jadwal 'manager meeting'," kata Sudjarno. (antara/mcr13/jpnn)

Seluruh tim peserta Liga 1 musim 2021-2022 tidak bisa bermain di kandangnya masing-masing.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News