AKP Selundupkan Narkoba Untuk Pesta Tahun Baru Narapidana di Lapas Banyuwangi Lewat Keripik

Selasa, 27 Desember 2022 – 15:33 WIB
AKP Selundupkan Narkoba Untuk Pesta Tahun Baru Narapidana di Lapas Banyuwangi Lewat Keripik - JPNN.com Jatim
Petugas Lapas Banyuwangi saat memeriksa keripik pisang dan singkong yang diselundupi narkoba jenis sabu-sabu oleh pengunjung. Foto: Humas Kemenkumham Jatim.

jatim.jpnn.com, BANYUWANGI - Lapas Banyuwangi menggagalkan upaya jenis penyelundupan narkoba jenis sabu-sabu pada Senin (26/12).                                                                                           

Kakanwil Kemenkumham Jatim Imam Jauhari mengatakan penyelundupan narkoba itu diselipkan ke dalam keripik pisang dan singkong.

“Sabu-sabu tersebut diselundupkan seseorang berinisial AKP kepada warga binaan berinisial SAY,” ujar Imam.

Awalnya paket keripik yang dikirimkan AKP tampak biasa saja. Baru setelah diperiksa dengan teliti oleh petugas ditemukan beberapa keripik yang sudah dimodifikasi.

“Saat kami cek ada dua keripik yang direkatkan dengan lem, di antaranya diberi paket narkoba,” ungkapnya.

Dari pengakuan AKP, dia disuruh mengirimkan sabu-sabu oleh SAY untuk persiapan pesta malam tahun baru

“AKP mengaku dapat upah berupa 0,2 gram sabu-sabu dan uang Rp200 ribu,” katanya.

Kalapas Banyuwangi Wahyu Indarto menambahkan kronologi penyelundupan sabu-sabu itu dilakukan AKP dengan memanfaatkan layanan penitipan barang. Dia mengirim beberapa makanan berupa nasi, lauk pauk, keripik, dan pakaian kepada salah seorang warga binaan berinisiall EC.

Pria berinisial AKP menyelundupkan narkoba jenis sabu-sabu untuk pesta tahun baru narapidana di Lapas Banyuwangi lewat keripik pisang dan singkong.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News