Kreditur Afiliasi Dominasi Voting Proposal Perdamaian Meratus Line
Terkait penolakan voting yang dilakukan pihak Bahana, Yudha mengatakan bahwa pihaknya tak mempermasalahkan hal itu karena hak dari mereka.
"Penolakan dalam PKPU boleh, voting ada setuju dan tidak setuju. Tidak setuju ya boleh, nanti kan yang menentukan suara kreditur dalam voting," tandas Yudha.
Diketahui, perkara gugatan PT Meratus Line terhadap PT Bahana Line ini berawal dari persoalan pengisian bahan bakar minyak (BBM) di kapal. Di mana berperan sebagai pemasok BBM adalah PT Bahana Line dan yang dipasok adalah kapal milik PT Meratus Line.
Namun, dalam prosesnya ada sejumlah oknum karyawan PT Meratus Line yang kongkalikong dengan oknum karyawan PT Bahana Line menggelapkan sejumlah pasokan BBM untuk memperkaya diri sendiri. (mcr12/jpnn)
Sidang PKPU Tetap Meratus Line dengan PT Bahana Line dan Bahana Ocean Line didominasi kreditur afiliasi.
Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News