Bermain di Bantaran, Balita 4 Tahun di Malang Hanyut di Sungai Brantas

Sabtu, 23 Maret 2024 – 21:32 WIB
Bermain di Bantaran, Balita 4 Tahun di Malang Hanyut di Sungai Brantas - JPNN.com Jatim
Proses pencarian korban terseret arus di kawasan Jalan Jodipan IIIC, Kota Malang, Jawa Timur, Sabtu (23/3). ANTARA/HO-Humas Polresta Malang Kota.

jatim.jpnn.com, MALANG - Seorang balita berusia empat tahun berinisial KC dilaporkan hanyut di Sungai Brantas wilayah Jodipan III C, Kota Malang seusai bermain bantengan di sekitar lokasi kejadian.

Kasi Humas Polresta Malang Kota Ipda Yudi Risdiyanto menjelaskan kejadian itu bermula ketika KC bermain lalu mencuci kaki di aliran Sungai Brantas sekitar pukul 12.30 WIB.

"Tiba-tiba korban terpeleset dan hanyut ke aliran sungai. Kondisi saat itu, arus sungai cukup deras," kata Yudi, Sabtu (23/3).

Tiga rekan KC yang sebelumnya ikut bermain dengan korban mengetahui hal itu segera memberitahukan kepada warga setempat, jika balita tersebut terpeleset dan hanyut ke sungai.

Menurut Yudi, setelah tiga teman korban melapor, ketua RT setempat kemudian menuju lokasi TKP dan melakukan pencarian terhadap korban.

Tak berselang lama, petugas kepolisian bersama tim pertolong dan pencarian (SAR) tiba di lokasi. Tim SAR langsung melakukan operasi pencarian. Namun, hingga saat ini korban belum ditemukan.

"Tim SAR langsung mencari korban di dalam sungai, tapi sampai sekarang korban belum ditemukan," ujarnya.

Pihak kepolisian telah meminta keterangan kepada sejumlah saksi terkait peristiwa tersebut, di antaranya adalah orang tua korban bernama Hadi Sempulur, satu orang warga, dan salah satu teman korban.

Seorang balita berusia empat tahun di Malang dilaporkan hanyur di Sungai Brantas.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News