Jenazah PMI Korban Tawuran Kelompok Silat Taiwan Dimakamkan di Trenggalek
"Proses hukum terhadap tersangka sudah dilakukan penegak hukum dari dua negara. Oleh karena itu, tidak usah mencari-cari kembali hal yang lain di Trenggalek, lebih baik saudara dari PSHT mendoakan yang terbaik kepada almarhum," katanya.
Ketua Cabang PSHT Trenggalek Wijiono dalam sambutannya pada proses pelepasan jenazah sebelum prosesi pemakaman mengucapkan rasa belasungkawa.
Dia berharap seluruh anggota dapat menerima insiden itu sebagai musibah dan tidak terprovokasi kabar-kabar yang dapat memicu terjadinya gesekan antar kelompok.
"Saya harap agar semua anggota PSHT bisa menerima insiden ini sebagai musibah dan tidak terprovokasi yang menyebabkan gesekan antarkelompok di Trenggalek," katanya.
Sebelumnya, tawuran antar PMI yang tergabung dalam komunitas/kelompok pesilat terjadi di Taiwan pada 2 September 2023.
Dalam insiden itu, satu PMI meninggal dunia, yaitu Zainal Fanani. Zainal Fanani berangkat ke Taiwan pada 2015 dan rencananya akan pulang pada tahun depan. (antara/mcr12/jpnn)
Jenazah PMI korban tawuran kelompok silat di Taiwan dimakamkan di tempat kelahirannya Trenggalek.
Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News