Kepatuhan Memakai Masker di Jatim Masih Rendah, Ada Ratusan Desa, Duh!

Kamis, 24 Maret 2022 – 13:24 WIB
Kepatuhan Memakai Masker di Jatim Masih Rendah, Ada Ratusan Desa, Duh! - JPNN.com Jatim
Koordinator Tim Pakar dan Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Prof. Wiku Adisasmito. (ANTARA/ Anita Permata Dewi)

jatim.jpnn.com, JAKARTA - Provinsi Jawa Timur disebut sebagai provinsi dengan desa atau kelurahan terbanyak memiliki tingkat kepatuhan memakai masker rendah. Hal itu disampaikan Koordinator Tim Pakar dan Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Wiku Adi Sasmito secara virtual Rabu (23/3) malam.

"Provinsi yang menjadi penyumbang terbanyak di desa atau kelurahan dengan kepatuhan rendah adalah Jawa Timur, yaitu 366 kelurahan," kata Wiku.

Dari laporang yang dia terima sebanyak 29 persen atau 1.811 kelurahan dengan kepatuhan memakai masker rendah. Setelah Jatim ada Aceh dengan 288 kelurahan, Jateng 227 kelurahan, Jabar 140 kelurahan, dan Riau 137 kelurahan.

Melihat data itu, Wiku mengingatkan kepada masyarakat untuk menggencarkan lagi pemakaian masker, mencuci tangan, dan sebisa mungkin menghindari kerumunan serta menjaga jarak.

"Jangan sampai ketidakpatuhan kita memberi ruang penularan yang berpotensi menimbulkan kenaikan kasus," tuturnya.

Dia juga mengingatkan masyarakat pentingnya penerapan protokol kesehatan (prokes) di tengah upaya gencarnya vaksinasi booster.

Menurutnya, Indonesia harus belajar dari beberapa negara dengan tingkat capaian vaksinasi booster yang tinggi, tetapi tak disertai disiplin prokes. Hal itu membuat kasus di negara-negara tersebut mengalami kenaikan.

Negara yang capaian vaksinasi boosternya tinggi di antaranya Italia 63 persen, Jerman 58 persen, Inggris 57 persen, Vietnam 45 persen, dan Thailand 32 persen.

Provinsi Jatim menjadi nomor satu tingkat kepatuhan pemakaian masker rendah dengan jumlah 366 desa atau kelurahan
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News