15 SMP Kota Surabaya Jalani PTM Terbatas Senin ini, DPRD Berpesan Begini

Senin, 06 September 2021 – 12:59 WIB
15 SMP Kota Surabaya Jalani PTM Terbatas Senin ini, DPRD Berpesan Begini - JPNN.com Jatim
Dokumentasi - Sebanyak 15 SMP Kota Surabaya ikuti Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas di Kota Surabaya mulai digelar hari ini Senin (6/9). (FOTO ANTARA/HO-Humas Pemkot Surabaya)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas di Kota Surabaya mulai digelar hari ini Senin (6/9).

Ada sebanyak 15 Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri maupun Swasta di Kota Surabaya yang mengikuti PTM tersebut.

Dilansir dari akun Instagram @Banggasurabaya 15 SMP itu antara lain 11 SMP negeri yakni SMPN 1, SMPN 2, SMPN 3, SMPN 10, SMPN 12, SMPN 15, SMPN 19, SMPN 26, SMPN 28, SMPN 46, SMPN 62. Sedangkan lainnya SMP swasta yakni SMP YBPK 1, SMP 17 Agustus, SMP GIKI 2 dan SMP Santa Maria Surabaya.

Sekolah-sekolah tersebut setidaknya sudah memenuhi syarat kebijakan PTM yakni menyampaikan kesiapan sekolah seperti sarana dan prasarana terkait protokol kesehatan kepada Dispendik Kota Surabaya.

Lalu lolos asesmen dari Satgas Covid-19, sudah melaksanakan simulasi PTM, dan menerima rekomendasi dari Dispendik setempat.

Ketua Komisi D Bidang Pendidikan DPRD Surabaya Khusnul Khotimah berpesan kepada para siswa-siswi SMP yang menjalani PTM hari ini bahwa mereka harus belajar senyaman mungkin.

"Jangan lupa sarapan, bawa bekal, bawa peralatan prokes dan jangan buat kerumunan," katanya.

Ia juga meminta pengawas yang sudah diberi tugas jangan sampai lengah.

"Jangan abai. Mereka masih anak-anak, sehingga harus tetap dalam pengawasan," tandasnya.

Sementara itu terkait Satgas yang akan bertugas di PTM, Kepala Dispendik Surabaya Supomo menyampaikan kalau telah terbentuk 457 Tim Siswa Satgas COVID dari berbagai SD dan SMP Negeri dan Swasta se-Kota Surabaya.

Dari 457 tim itu jumlah siswa yang tergabung di dalamnya mencapai 5.425 anak. 

"Mereka  siswa-siswa kader UKS pilihan yang telah mendapatkan pelatihan dari para pakar," pungkasnya.(antara/mcr17/jpnn)

 
Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas di Kota Surabaya mulai digelar hari ini Senin (6/9). Sebayak 15 SMP mengikuti PTM tersebut..

Redaktur & Reporter : Febriansyah

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News