Data Terkini: Angin Puting Beliung di Jember Makan Korban Jiwa

Minggu, 19 Desember 2021 – 18:30 WIB
Data Terkini: Angin Puting Beliung di Jember Makan Korban Jiwa - JPNN.com Jatim
Petugas membawa korban ke Puskesmas Kasiyan Puger setelah tertimpa pohon tumbang akibat angin kencang di Kabupaten Jember, Sabtu (18/12/2021) sore. ANTARA/HO-BPBD Jember

jatim.jpnn.com, JEMBER - Angin puting beliung yang melanda sejumlah wilayah di Jember pada Sabtu (18/12) sore rupanya turut memakan korban jiwa.

"Satu orang meninggal dunia karena tertimpa pohon di Kecamatan Puger," kata Sekretaris BPBD Jember, Heru Widagdo, Minggu (19/12).

Warga yang tertimpa pohon akibat angin kencang itu dinyatakan meninggal dunia ketika di mendapat perawatan di Puskesmas Kasiyan Puger.

Berdasarkan data Pusdalops PB Jember, tercatat tujuh lokasi yang diterjang angin puting beliung yang tersebar di tiga kecamatan yakni Gumukmas, Puger, dan Umbulsari.

"Puluhan pohon tumbang di tiga kecamatan tersebut, bahkan di antaranya berukuran besar, seperti di Desa Mojomulyo, Kecamatan Puger yang berdiameter hingga satu meter," tuturnya.

Sebagian pohon tumbang tersebut menimpa rumah warga. Empat rumah warga dilaporkan rusak ringan dan satu hunian rusak sedang.

Selain itu, beberapa pohon tumbang juga yang melintang di jalan dan mengganggu arus lalu lintas.

Heru pun mengimbau agar masyarakat di Jember lebih waspada terhadap cuaca ekstrem dan meneruskan ke dinas-dinas terkait untuk pemangkasan pohon yang dianggap membahayakan pengguna jalan atau masyarakat. (antara/mcr13/jpnn)

BPBD Jember mengumkan data terbaru soal dampak angin puting beliung di daerah setempat beberapa waktu lalu yang turut memakan korban jiwa.

Redaktur & Reporter : Fahmi Azis

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News