KPU Bojonegoro Minta Maaf Soal Debat Perdana yang Dibatalkan

Kamis, 24 Oktober 2024 – 20:02 WIB
KPU Bojonegoro Minta Maaf Soal Debat Perdana yang Dibatalkan - JPNN.com Jatim
Debat perdana Pilkada Bojonegoro batal digelar, gara-gara paslon tak ikuti aturan yang berlaku. Foto: source JPNN

jatim.jpnn.com, BOJONEGORO - Debat publik perdana bagi calon wakil bupati (cawabup) di Pilkada Bojonegoro pada Sabtu (19/10) mendadak dihentikan.

Debat publik itu terpaksa dihentikan lantaran Calon Bupati Bojonegoro nomor urut 01 teguh Haryono memaksa naik ke panggung.

Menanggapi peristiwa itu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bojonegoro minta maaf atas kejadian yang tidak diinginkan tersebut.

"Memang sangat disayangkan. Sebelumnya, saya mohon maaf kepada masyarakat Bojonegoro atas dihentikannya debat pertama Pilkada serentak ini," ujar Ketua KPU Bojonegoro Robby Adi Perwira, Kamis (24/10).

Robby menjelaskan debat dihentikan karena situasi dan kondisi yang tidak memungkinkan untuk dilanjutkan.

"Jadi, saya mohon maaf terjadinya seperti itu," ucap dia.

Terkait dengan pemberhentian itu, kata Robby, pihaknya akan memanggil tim dari masing-masing pasangan calon cabup dan cawabup Bojonegoro. Nantinya, akan dikoordinasikan kembali terkait dengan teknis dan format debat Pilbup Bojonegoro 2024.

"Rencana kami sangat amat berharap akan kami koordinasikan kepada kedua belah pihak dengan adanya mungkin dengan format baru yang sama-sama disetujui, sama-sama menerima untuk tetap menjalankan debat selanjutnya," jelasnya.

Pascadebat perdana Pilbup dihentikan, KPU Bojonegoro minta maaf
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News