Begini Reaksi Cak Sodiq soal Anak Rita Sugiarto Terjerat Kasus Narkoba
![Begini Reaksi Cak Sodiq soal Anak Rita Sugiarto Terjerat Kasus Narkoba - JPNN.com Jatim](https://cloud.jpnn.com/photo/jatim/news/watermark/2021/01/21/cak-sodiq-saat-menjadi-narasumber-podcast-jpnncom-101120-ag9e.jpg)
jatim.jpnn.com, PASURUAN - Raja dangdut koplo Cak Sodiq ikut menanggapi penangkapan anak Rita Sugiarto bernama Raffi Zimah karena terlibat penyalahgunaan narkoba.
Informasi tersebut pertama kali disampaikan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus.
Cak Sodiq yang merupakan pentolan OM New Monata itu mengaku kaget mendengar kabar penangkapan anak Rita Sugiarto.
“Saya ikut prihatin mendengarnya. Semoga Rita Sugiarto diberi ketabahan,”kata Cak Sodiq, Selasa (18/5).
Menurutnya, penangkapan anak penyanyi dangdut senior tersebut tidak sepenuhnya menjadi salah orang tua.
"Semakin sibuk orang tuanya memang perhatian kepada anak-anak menurun juga, jarang ketemu, tetapi enggak semuanya salah orang tuanya,"
Baca Juga:
Pelantun ‘Lagi-Lagi Tidak Bisa Mudik’ itu menilai banyak faktor yang membuat seorang anak terjerat narkoba.
"Mungkin si anak salah pergaulan, ini yang paling bahaya," ucap Cak Sodiq. (mcr6/antara/jpnn)
Raja dangdut koplo Cak Sodiq ikut menanggapi penangkapan anak Rita Sugiarto bernama Raffi Zimah karena terlibat penyalahgunaan narkoba.
Redaktur & Reporter : Angga Setiawan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News