Anggaran Minim, Kontingen Jatim Tetap Targetkan Juara Umum

Minggu, 05 September 2021 – 14:33 WIB
Anggaran Minim, Kontingen Jatim Tetap Targetkan Juara Umum - JPNN.com Jatim
Pemain tim sepak bola PON Jawa Timur Aziz Alghani (tengah) saat uji coba melawan Persipura di Stadion Gelora Sepuluh Nopember di Surabaya beberapa waktu lalu sebagai persiapan menghadapi PON Papua. (ANTARA/Moch Asim/zk)

Namun dia optimistis Jatim mampu meraihnya. Terlebih dengan bekal persiapan para atlet yang digelar selama empat tahun terakhir di Pemusatan Latihan Daerah (Puslatda).

Dia mengatakan pandemi COVID-19 sangat memengaruhi persiapan para atlet. Mereka harus memberikan perhatian ekstra agar kondisi tetap prima.

"Jangan sampai persiapan yang sudah lama dan matang, tetapi jelang pertandingan ada gangguan kesehatan," ujar Nabil selaku pula ketua tim Puslatda Jatim.

Selain itu dengan adanya pandemi COVID-19, tidak ada kejuaraan atau pertandingan menjelang PON Papua. Akibatnya, Nabil tidak dapat mengetahui kekuatan lawan yang bakal dihadapi nantinya.

PON Papua akan diselenggarakan pada 2-15 Oktober 2021 di empat klaster, yakni Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Merauke dan Kabupaten Mimika. (antara/mcr13/jpnn)

Kontingen Jatim tetap memasang target juara umum PON Papua, meski anggaran yang diterima cukup minim

Redaktur & Reporter : Fahmi Azis

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News