Kronologi Dua Pria Ancam Ledakkan Polres Pacitan, Ternyata

Senin, 28 April 2025 – 20:02 WIB
Kronologi Dua Pria Ancam Ledakkan Polres Pacitan, Ternyata       - JPNN.com Jatim
Kabid Humas Polda Jatim Kombes Jules Abraham Abast. Foto: Ardini Pramitha/JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Polres Pacitan mendapat ancaman ledakan oleh dua orang tidak dikenal pada Jumat (25/4). Ancaman itu dilontarakan saat aparat kepolisian melakukan mediasi.

Kabid Humas Polda Jatim Kombes Jules Abraham Abast menjelaskan munculnya ancaman itu bermula saat terjadi kecelakaan yang melibatkan truk Elf BBM) Bio Solar subsidi dengan nomor polisi AE 9668 SM dan mobil L300 bernomor polisi AD 1380 LU, di wilayah Pacitan, Jumat (25/4).

Akibat kecelakaan itu, sopir pengemudi Elf bernama Farhan Edi dan sopir mobil L300 bernama Zhainal Abidin diamankan di Satlantas Polres Pacitan. Tujuannya untuk melakukan mediasi terkait tuntutan ke depan seusai kecelakaan.

"Setelah itu keduanya, baik pengemudi Elf maupun pengemudi minibus dilakukan pertemuan diupayakan mediasi karena tidak ada korban dan penyelesaian seperti apa yang diharapkan kedua, belah pihak antara pengemudi truk Elf maupun pengemudi L300," kata Jules di Mapolda Jatim, Senin (28/4).

Namun, di tengah-tengah proses mediasi sekitar pukul 10.00 WIB, tiba-tiba datang dua orang tak dikenal. Mereka mengaku sebagai pemilik truk Elf yan bermuatan BBM Solar subsidi tersebut.

"Kenapa saya katakan pelaku karena setelah itu pelaku ini mengatasnamakan sebagai pemilik barang dimana truk Elf tersebut bermuatan bahan bakar minyak subsidi jenisnya bio solar. Kurang lebih kisarannya 3.500 sampai 4.000 (liter)," ucapnya.

Kedatangan mereka tiba-tiba mengancam anggota Polres Pacitan menggunakan senjata tajam. Mereka meminta agar truk Elf yang mengangkut BBM tersebut agar tidak ditahan Sat Lantas Polres Pacitan.

"Mereka berdua melakukan pengancaman apabila tidak dikeluarkan kendaraan truk Elf bermuatan BBM subsidi tersebut tentunya menurut kami didapatkan oleh para pelaku dengan cara ilegal. Karena hal ini merupakan BBM subsidi," ungkapnya.

Polda Jatim jelaskan kronologi kejadian adanya ancaman ledakan di Polres Pacitan yang bermula dari kecelakaan
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News