Pelajar yang Membobol Mesin ATM di Kediri Juga Lakukan Pencurian di Toko Vapor

Kamis, 22 Februari 2024 – 11:28 WIB
Pelajar yang Membobol Mesin ATM di Kediri Juga Lakukan Pencurian di Toko Vapor - JPNN.com Jatim
Pelajar berinisial JMS yang melakukan pembobolan mesin ATM dan pencurian di toko vapor. Foto: Source for JPNN

jatim.jpnn.com, KEDIRI - Polisi membeberkan fakta baru dalam kasus pembobolan mesin ATM Bank Jatim di Kecamatan Pesantren, Kota Kediri yang dilakukan oleh pelajar SMA berinisial JMS (18).

Kasat Reskrim Polres Kediri Kota AKP Nova Indra Pratama mengungkapkan dari hasil pemeriksaan yang dilakukan, JMS tak hanya melakukan pembobolan mesin ATM.

"Pelaku juga melakukan pencurian di toko vapor di Jalan Kapten Tendean, Kota Kediri. Pencurian itu dilakukan di hari yang sama sebelum melakukan pembobolan mesin ATM," ujar Nova, Rabu (21/2).

Nova mengatakan JMS melakukan pencurian di toko vapor tersebut dengan cara merusak pintu toko dengan mencongkelnya.

Setelah dicongkel, pelaku masuk dan membawa kabur barang yang ada di toko.

"Barang-barang yang dicuri ada vapor, liquid, dan sejumlah barang lainnya. Pelaku juga merusak CCTV di toko tersebut, sama seperti yang dilakukan ketika membobol mesin ATM," katanya.

Adapun motif dari pelajar tersebut melakukan aksi pencurian di toko vapor dan pembobolan mesin ATM tersebut pelaku mengaku untuk kepentingan pribadi.

"Motifnya demi kepentingan pribadi, bisa dijual kembali agar dapat uang," ucapnya.

Pelajar yang melakukan pembobolan mesin ATM Bank Jatim juga melakukan pencurian di toko vapor.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News