Polisi Ungkap Sosok Pengendali Peredaran Ganja 10 Kg dari Lapas Bali, Ternyata

Sabtu, 06 Mei 2023 – 17:11 WIB
Polisi Ungkap Sosok Pengendali Peredaran Ganja 10 Kg dari Lapas Bali, Ternyata - JPNN.com Jatim
Kapolres Jember AKBP Hery Purnomo dalam konferensi pers yang digelar di Mapolres Jember, Jawa Timur, Rabu (3/5). ANTARA/HO-Polres Jember

jatim.jpnn.com, JEMBER - Kasus pengungkapan peredaran ganja lintas pulau di Jember yang diduga dikendalikan dari dalam Lapas Narkotika IIA Bangli, Bali sedang dalam tahap pengembangan.

“Setelah menangkap AA (43), kami kembangkan untuk menangkap pengedar hingga bandar ganja jaringan antarpulau tersebut,” kata Kasat Resnarkoba Polres Jember AKP Sugeng Iryanto, Sabtu (6/5).

Sebelumnya, AA  ditangkap dengan barang bukti ganja kering sepuluh kilogram di areal persawahan Desa Lampeji, Kecamatan Mumbulsari, Kabupaten Jember di awal Mei 2023.

“Dari pemeriksaan barang haram tersebut diduga dikendalikan narapidana dari dalam lapas Bangli,” ujarnya.

Pihaknya telah mengantongi identitas si pengendali peredaran ganja tersebut berinisial S sebagai residivis narkoba dan masih mendekam di penjara.

“Pengakuan AA, dia hanya mengikuti arahan narapidana berinisial S di dalam Lapas Bangli,” jelasnya.

AA diperintah menuliskan nama seseorang dan mencantumkan nomor handphone yang diberikan oleh S di bagian depan kardus atau karung paketan.

"Dari keterangan tersangka, ganja tersebut di dapat dari Medan, lalu dikirimkan ke Jember. Kendati demikian, tidak diedarkan di Jember. Jadi, hanya transit beberapa jam saja, kemudian dikirim ke Bali sesuai dengan pesanan," bebernya.

Polres Jember mengungkap sosok pengendali peredaran ganja lintas pulau yang dikendalikan dari Lapas di Bali.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News