Kasus Penahanan Ijazah, Khofifah Bantu Cetak Ulang, Eri Tancap Gas Jalur Hukum

Selasa, 22 April 2025 – 13:32 WIB
Kasus Penahanan Ijazah, Khofifah Bantu Cetak Ulang, Eri Tancap Gas Jalur Hukum - JPNN.com Jatim
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi akan dampingi 30 mantan karyawan UD Sentoso Seal yang diduga menjadi korban penahanan ijazah. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

Namun, jika salah satu dari mereka melanggar aturan maka harus dilakukan penegakan hukum. Hal ini agar kasus serupa tidak terulang.

“Bukan kewenangan saya ya mungkin bisa ditanyakan ke beliaunya. Karena buat saya begini, saya harus menjaga iklim, kondusifitas, investasi di Kota Surabaya. Maka perusahaan yang ada di Surabaya harus bisa menghormati haknya pekerja. Perusahaan di Surabaya harus menjalankan kewajibannya di Kota Surabaya,” jelasnya.

"Ketika ada yang tidak menjalankan itu, maka itu ranah saya. Maka saya akan mengatakan bahwa perusahaan akan saya cabut kalau tidak bisa menciptakan iklim kondusifitas di Surabaya,” imbuh dia.

Eri memastikan tidak akan tinggal diam ketika ada pihak-pihak yang melanggar aturan di Kota Surabaya.

“Tadi saya sampaikan, ketika tidak ada yang ketika ada yang menjalankan tidak sesuai dengan aturan maka saya akan kejar sampai kapan pun,” tutur Eri. (mcr23/jpnn)

Kata Wali Kota Eri soal solusi cetak ulang ijazah yang ditawarkan Gubernur Khofifah.

Redaktur : Arry Dwi Saputra
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News