UC Deklarasikan Diri Sebagai Kampus Artificial Intelligence Friendly

Selasa, 15 Oktober 2024 – 12:37 WIB
UC Deklarasikan Diri Sebagai Kampus Artificial Intelligence Friendly - JPNN.com Jatim
Direktur AI and Technology Transformation UC Dr Trianggoro Wiradinata. Foto: Source for JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Universitas Ciputra (UC) Surabaya mendeklarasikan diri sebagai Kampus Artificial Intelligence (AI) Friendly. Deklarasi tersebut dilakukan lewat kegiatan bertajuk Level Up Your Skills With AI: Own the Future di kampus setempat, Senin (14/10).

Rektor UC Ir Yohannes Somawiharja mengatakan deklarasi sebagai kampus AI Friendly itu sebagai salah satu terobosan dalam dunia pendidikan di era modern saat ini.

"AI di tangan orang terampil akan menjadi alat yang sangat bermanfaat. Namun, di tangan yang kurang mumpuni, hanya menjadi another good tool tanpa optimalisasi. Tidak hanya fasilitas yang kami persiapkan, tetapi sumber daya manusianya," ujar Yohannes.

Sementara itu, Direktur AI and Technology Transformation UC Dr Trianggoro Wiradinata mengatakan kehadiran AI turut membuka peluang baru dalam cara belajar, bekerja, dan memecahkan masalah.

Saat ini, UC Surabaya berencana mencanangkan semua program studi (prodi) IT maupun non-IT terintegrasi dengan AI, setelah melakukan deklarasi Kampus AI Friendly tersebut.

"Jadi, dari program studi desain, mereka sudah mempersiapkan. Biasanya kalau para desainer, mereka ketika membuat logo itu membutuhkan waktu berhari-hari," jelasnya.

"Akan tetapi, dengan bantuan generatif AI, saat ini bisa cepat sekali. Jadi kurang dari satu jam, drafnya sudah jadi dan mereka langsung bisa tunjukkan kepada calon pelanggan," imbuh dia.

Nantinya, lanjut Trianggoro, akan ada tujuh generatif AI yang digunakan dalam proses pembelajaran dan tiga AI khusus untuk prodi-prodi tertentu.

Universitas Ciputra Surabaya menyiapkan tujuh Generatif AI untuk proses pembelajaran.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia