AHM Best Student 2024 Jadi Ajang Lahirkan Inovasi Beragam Kreatif Anak Bangsa

Senin, 16 September 2024 – 09:53 WIB
AHM Best Student 2024 Jadi Ajang Lahirkan Inovasi Beragam Kreatif Anak Bangsa - JPNN.com Jatim
Juara terbaik 1 AHM Best Student 2024 Novem Fidyansa Ningrum dari SMAN 1 Kendal Ngawi memanfaatkan bunga pinus sebagai bahan baku pembuatan BioBriket sebagai bahan bakar alternatif. Foto: Dok. MPM Honda Jatim.

Para finalis terpilih yang berasal dari 12 sekolah bersemangat dan antusias mempresentasikan karyanya di hadapan juri secara daring.

Setelah melalui proses seleksi ketat, MPM Honda Jatim mengumumkan satu peserta terbaik, yakni Novem Fidyansa Ningrum dari SMAN 1 Kendal Ngawi dengan karya berjudul BLACK PINE: Inovasi Briket dari sampah Bunga Pinus dengan Kombinasi Perekat Molase dan Getah Pinus Sebagai Implementasi Green Entrepreneurship.

Inovasi itu memanfaatkan bunga pinus sebagai bahan baku pembuatan BioBriket sebagai bahan bakar alternatif

Vinensia menyebut para pemenang seleksi akan berjuang dalam tahap seleksi nasional menghadapi puluhan pelajar lainnya dari seluruh Indonesia yang dilaksanakan pada Oktober 2024.

"Para peserta ditantang dalam presentasi dan tanya jawab secara komprehensif di hadapan para juri secara langsung," kata dia.

Dia menambahkan dengan semangat Sinergi Bagi Negeri, program pencarian siswa berprestasi dalam ide maupun inovasi yang diselenggarakan sejak 22 tahun lalu untuk melahirkan generasi muda unggul dan peduli terhadap kemajuan bangsa Indonesia.

"Melalui AHM Best Student, kami ingin melahirkan beragam inovasi dari para pelajar yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat luas." pungkasnya. (mcr12/jpnn)

AHM Best Student 2024 menjadi ajang melahirkan inovasi dari ciptaan para pelajar di Indonesia.

Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News