Hadir di FHI 2024, LNK Dukung Kreativitas Industri Bakery di Indonesia
Finalis Masterchef Indonesia Season 2 Beng Budhiarso menjelaskan tren bakery 2024 akan dipengaruhi kesadaran kesehatan dan nutrisi.
“Kami akan melihat lebih banyak pastry, roti, dan kue rendah lemak, non-gluten, vegan, dengan nilai gizi dan kalori yang baik. Produk dengan tampilan alami akan lebih diminati dibandingkan yang menggunakan pewarna artifisial”, tuturnya.
“Susu Wellington Pro hadir sebagai pilihan berkualitas untuk tren ini karena menghasilkan bakery dengan warna putih bersih alami, tekstur lembut, nilai gizi seimbang, dan harga kompetitif di pasaran,” imbuh dia.
Peserta juga berkesempatan melakukan konsultasi one on-one dengan para ahli, mencicipi berbagai tester, serta mendapat berbagai penawaran eksklusif. (mcr12/jpnn)
LNK hadir di pameran FHI 2024 untuk mendukung kreativitas industri bakery di Indonesia.
Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News