Mundur dari Klub, Teguh Amiruddin Tak Lagi Perkuat Gawang Arema FC

Sabtu, 15 Juni 2024 – 20:39 WIB
Mundur dari Klub, Teguh Amiruddin Tak Lagi Perkuat Gawang Arema FC - JPNN.com Jatim
Teguh Amiruddin saat memperkuat Arema FC. ANTARA/HO-MO Arema FC.

jatim.jpnn.com, MALANG - Gawang Arema FC tidak akan diperkuat lagi oleh Teguh Amiruddin pada kompetisi Liga 1 musim 2024/2025 setelah memilih mundur dari klub yang saat ini sedang mencari pelatih baru tersebut.

General Manager Arema FC Muhammad Yusrinal Fitriandi mengatakan manajemen menghormati keputusan dari kiper jebolan Akademi Arema itu.

“Teguh memilih untuk tidak lagi bersama Arema, kami hormati keputusan Teguh,” kata Yusrinal, Sabtu (15/6).

Pihaknya berterima kasih atas kontribusi Teguh selama bermain untuk skuad Arema FC. Manajemen juga berharap agar karier penjaga gawang berusia 30 tahun itu makin bersinar ke depannya.

“Kami sampaikan terima kasih atas kontribusi Teguh di Arema FC, tentu kami doakan kedepan agar karirnya semakin bersinar," ujar dia.

Terlepas dari keputusan Teguh yang memilih untuk meninggalkan Arema FC, saat ini tim Singo Edan sedang melakukan inventarisasi kebutuhan tim untuk musim depan. Persiapan itu dilakukan secara bertahap sebelum Kompetisi Liga 1 musim 2024/2025 bergulir.

“Secara bertahap sudah kita lakukan untuk mempersiapkan tim menyambut kompetisi,” katanya.

Sebelumnya, Arema FC tidak memperpanjang kontrak pelatih kepala Widodo Cahyono Putro.

Teguh Amiruddin memutuskan memilih mundur dan tidak lagi memperkuat gawang Arema FC
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News