Diduga Mengantuk, Sopir Taksi Online Terperosok ke Saluran Air di Kalirungkut

Rabu, 19 Juni 2024 – 21:00 WIB
Diduga Mengantuk, Sopir Taksi Online Terperosok ke Saluran Air di Kalirungkut - JPNN.com Jatim
Petugas DPKP Surabaya mengevakuasi mobil yang digunakan taksi online tercebur saluran air di Kalirungkut. Foto: 112

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Mobil Daihatsu Sigra bernopol L 1063 AED masuk saluran air di Jalan Kalirungkut Nomor 5 atau di Komplek Ruko Mega Raya Blok E7 Surabaya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, peristiwa itu terjadi pada pukul 13.35 WIB, Rabu (19/6).

Kepala BPBD Kota Surabaya Agus Hebi Djuniantoro mengungkapkan mobil yang terperosok itu dikemudikan oleh Muhyiodin Arrosyid.

Mobil berwarna putih itu dioperasikan sebagai taksi online yang sedang mengangkut penumpang.

Hebi menjelaskan peristiwa itu bermula saat mobil melaju dari arah utara menuju selatan. Namun, saat di lokasi, pengemudi mengantuk dan terjadilah oleng.

“Diduga pengemudi melamun/mengantuk sehingga mobil oleng dan masuk ke dalam saluran air,” jelasnya.

Warga sekitar yang mengetahui hal itu berusaha menelpon Command Center untuk meminta bantuan. Mobil tersebut berhasil dievakuasi sekitar pukul 14.42 WIB.

Beruntungnya, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Penumpang dan pengemudi dinyatakan selamat. (mcr23/jpnn)

Taksi online terperosok di saluran air, pengemudi diduga mengantuk

Redaktur : Arry Dwi Saputra
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News