Napiter Jaringan JAD di Lapas Tulungagung Bebas Murni Usai Akui NKRI

Rabu, 20 Maret 2024 – 09:34 WIB
Napiter Jaringan JAD di Lapas Tulungagung Bebas Murni Usai Akui NKRI - JPNN.com Jatim
Petugas gabungan dari BNPT, TNI Polri dan sopir LP Tulungagung ikut seremoni foto bersama napiter WD di depan gerbang LP Klas IIb Tulungagung, Selasa (19/3), ANTARA/HO-Kemenkumham

jatim.jpnn.com, TULUNGAGUNG - Seorang narapidana kasus terorisme (napiter) yang mendekam di Lapas Kelas IIB Tulungagung berinisial WD akhirnya merasakan udara segar setelah empat tahun menjalani hukuman dan berikrar mengakui NKRI.

Ikrar pengakuan dan sumpah setia kepada NKRI itu disaksikan langsung perwakilan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), Kemenag, Densus 88, TNI, dan Polri.

"WD sebetulnya sudah mengakui NKRI sejak ditahan di Lapas Depok. Namun, saat itu belum sempat berikar lantaran dipindahkan ke Lapas Kelas IIB Tulungagung pada Desember 2023," kata Kasi Binadik Giatja Rizal Arbi Fanani, Selasa (19/3).

Kesediaan dan kesukarelaan WD untuk berikrar kesetiaan terhadap NKRI melapangkan napiter asal Makassar untuk bebas dari penjara lebih cepat. Pasalnya, pihak Kemenkumham segera bisa mengaktifkan hak remisi yang selama ini tertunda.

Dengan demikian, WD keluar penjara lebih awal beberapa minggu dari masa hukuman yang seharusnya masih dijalani di balik jeruji besi.

WD seharusnya menjalani hukuman sampai 2 April 2024. Namun, mendapat remisi susulan Hari Raya Idulfitri dan Remisi Kemerdekaan tahun 2023 selama tiga bulan.

Remisi itu diberikan setelah WD ikrar NKRI pada 29 Februari 2024. Setelah itu, Kementerian Hukum dan HAM menyetujui pengajuan remisinya. Dari dua remisi itu, WD mendapat potongan masa hukuman selama tiga bulan.

"Makanya hari ini langsung bebas," ujarnya.

Napiter berinisial WD jaringan JAD di Lapas Tulungagung bebas murni setelah akui NKRI.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News