Penghitungan Suara di TPS Bondowoso Heboh, Ketua KPPS Mendadak Melahirkan

Kamis, 15 Februari 2024 – 10:35 WIB
Penghitungan Suara di TPS Bondowoso Heboh, Ketua KPPS Mendadak Melahirkan - JPNN.com Jatim
Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Fitria Ningsih melahirkan saat proses pemungutan suara di TPS 11 Desa Bandilan, Kecamatan Prajekan, Kabupaten Bondowoso, terpaksa dihentikan sementara pada Rabu pagi (14/2). Foto: Source JPNN

Terpisah, Ketua KPU Kabupaten Bondowoso Junaidi mengatakan berdasarkan info yang didapat, Hari perkiraan lahir Fitria diperkirakan seminggu lagi.

“Kami baru pertama kali menjumpai peristiwa seperti ini. Kami juga tak menduga Fitria melahirkan disaat proses pemungutan suara,” kata Junaidi.

Junaidi bersyukur proses pemungutan dan penghitungan suara di TPS 11 Desa Bandilan tetap berjalan lancar.

“Alhamdulillah tidak ada kendala. Proses pemungutan dan penghitungan berjalan lancar,” pungkas Junaidi. (mcr23/jpnn)

Ketua KPPS di Bondowoso mendadak melahirkan bayinya saat proses penghitungan suara di TPS.

Redaktur : Arry Dwi Saputra
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News