Semeru Erupsi Hampir Setiap Hari Erupsi, Ribuan Masker Disiagakan

Selasa, 06 Februari 2024 – 13:40 WIB
Semeru Erupsi Hampir Setiap Hari Erupsi, Ribuan Masker Disiagakan - JPNN.com Jatim
Erupsi Gunung Semeru pada Selasa (6/2/2024) pukul 07.30 WIB (ANTARA/HO-PVMBG)

jatim.jpnn.com, LUMAJANG - Ribuan masker disiapkan BPBD Lumajang untuk mengantisipasi hujan abu vulkanik Gunung Semeru yang hampir erupsi setiap hari belakangan.

"Sejauh ini, erupsi Gunung Semeru aman terkendali dan tidak berdampak signifikan pada aktivitas warga," kata Kepala Bidang Kesiapsiagaan dan Logistik BPBD Lumajang Wawan Hadi, Selasa (6/2).

Vulkan tersebut mengalami erupsi atau letusan sebanyak dua kali pada pagi tadi, tepatnya pukul 05.52 WIB dan 07.30 WIB.

Erupsi tersebut disertai dengan abu vulkanik dengan ketinggian 500 hingga 1.000 meter di atas puncak dan teramati kolom abu vulkanik berwarna putih, kelabu hingga coklat dengan intensitas tebal ke arah timur laut.

"Stok masker di BPBD Lumajang sekitar 10 ribu masker untuk mengantisipasi apabila sewaktu-waktu terjadi hujan abu vulkanik pascaerupsi sehingga siap didistribusikan apabila diperlukan," ujarnya.

Wawan mengungkapkan status Gunung Semeru masih Level III atau Siaga. Jadi, BPBD Lumajang mengimbau masyarakat agar tidak melakukan aktivitas apapun di sektor tenggara di sepanjang Besuk Kobokan sejauh 13 km dari puncak (pusat erupsi).

Di luar jarak tersebut, masyarakat tidak boleh melakukan aktivitas pada jarak 500 meter dari tepi sungai (sempadan sungai) di sepanjang Besuk Kobokan karena berpotensi terlanda perluasan awan panas dan aliran lahar hingga jarak 17 km dari puncak.

"Masyarakat juga dilarang beraktivitas dalam radius 5 kilometer dari kawah/puncak Gunung Api Semeru karena rawan terhadap bahaya lontaran batu pijar," katanya.

Sejauh ini, Gunung Semeru masih berstatus Siaga. Namun, BPBD Lumajang mengambil langkah antisipasi untuk berjaga-jaga.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News