Akhir Tahun Ini, Kapasitas Rutan Medaeng Ditargetkan Meningkat 2 Kali Lipat
jatim.jpnn.com, SIDOARJO - Renovasi Rumah Tahanan (Rutan) 1 Surabaya atau yang dikenal Rutan Medaeng terus digarap. Akhir tahun ini, kapasitas ideal penjara itu ditargetkan meningkat signifikan.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Manusia (Kanwilkumham) Jatim Heni Yuwono menyampaikan bahwa renovasi tahap II telah rampung. Petugas kini tengah melakukan redistribusi penghuni rutan setempat.
"Pada renovasi tahap II, Rutan Surabaya menambah satu blok hunian besar," katanya, Senin (15/1).
Heni mengutarakan satu blok besar tersebut berdiri dua lantai yang terdiri dari 36 kamar hunian baru. Kapasitasnya mencapai 358 orang.
"Diharapkan pembangunan blok itu bisa membuat penghuni lebih punya ruang untuk bergerak sehingga bisa berdampak positif terhadap kondisi kesehatan warga binaan," ujarnya.
Heni menerangkan renovasi Rutan Medaeng masih akan berlanjut tahun ini. Pada renovasi tahap III, negara telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp48,46 miliar.
"Diharapkan ketika proses renovasi usai, Rutan I Surabaya punya kapasitas hunian mencapai 1.068 orang tahanan," tuturnya.
Renovasi Rutan I Surabaya sudah berlangsung sejak 2022 lalu. Sebelum direnovasi, kapasitas maksimal hunian idealnya hanya ditempati 504 penghuni. Diharapkan setelah renovasi rampung pada akhir tahun ini, kapasitas hunian bisa dilipatgandakan menjadi 1.068 penghuni. (antara/faz/jpnn)
Sejak dimulai 2022, renovasi Rutan Medaeng saat ini memasuki tahap III. Pada tahap II, terdapat penambahan satu blok hunian besar.
Redaktur & Reporter : Fahmi Azis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News