31.973 Kecelakaan Terjadi Sepanjang 2023 di Jatim, Tertinggi di Sidoarjo

Kamis, 04 Januari 2024 – 13:38 WIB
31.973 Kecelakaan Terjadi Sepanjang 2023 di Jatim, Tertinggi di Sidoarjo - JPNN.com Jatim
Dirlantas Polda Jatim Kombes Komarudin. Foto: Humas Polda Jatim.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Sepanjang 2023 sebanyak 31.973 kecelakaan lalu lintas terjadi di Jawa Timur. Berdasarkan catatan dari Ditlantas Polda Jatim tertinggi di Sidoarjo dan Tulungagung.

Dirlantas Polda Jatim Kombes Komarudin mengatakan kecelakaan yang cukup memprihatinkan 5.239 tewas.

“Sisanya 364 luka berat dan 42.972 luka ringan,” kata Komarudin, Rabu (3/1).

Angka kecelakaan pada 2023 meningkat dibandingkan tahun 2022. Namun, dari segi fatalitas terjadi penurunan dengan selisih 122 korban meninggal dunia.

Dia memerinci ribuan korban meninggal dunia atau luka-luka 23 persen akibat ketidakpatuhan berlalu lintas, salah satunya ugal-ugalan saat berkendara.

“Faktor lain dipengaruhi kelaikan kendaraan. Kami sudah berupaya memberikan edukasi sama-sama tanggap kecelakaan di jalan raya,” ujarnya.

Sementara itu, pola waktu kecelakaan lalu lintas paling banyak terjadi pada siang hari, mulai pukul 06.00-12.00 WIB.

Untuk tingkat fatalitas kecelakaan atau banyaknya korban meninggal dunia berdasarkan kewilayahan, paling banyak terjadi di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, Jember dan Bojonegoro.

Sidoarjo menjadi lokasi tertinggi kecelakaan lalu lintas di Jatim sepanjang 2023.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News