Pecah Ban, Truk Tangki Muatan Etanol Terbakar di Tol Jombang-Mojokerto

Jumat, 08 Desember 2023 – 10:05 WIB
Pecah Ban, Truk Tangki Muatan Etanol Terbakar di Tol Jombang-Mojokerto    - JPNN.com Jatim
Kondisi kendaraan truk tangki bermuatan metanol usai mengalami kebakaran di Tol Mojokerto-Jombang. Foto: PJR Polda Jatim

jatim.jpnn.com, JOMBANG - Para pengguna jalur B Tol Jombang-Mojokerto KM 673/350 dikagetkan dengan truk tangki bernopol B 9298 CIN yang terbakar hingga terdengar ledakan pada Kamis (7/12) pukul 20.30 WIB.

Diketahui, kendaraan bermuatan Metanol sekitar 24.000 liter itu dikemudikan Dedy Agus Setiawan warga Desa Canggu, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto.

Kanit Jatim 3 PJR AKP Imam menjelaskan truk melaju dari Surabaya menuju Semarang Jawa Tengah di lajur lambat. 

Setibanya di lokasi kejadian, lanjut dia, truk tersebut mengalami pecah ban belakang gandengan sebelah kanan.

“Akibatnya mengeluarkan percikan api, lalu membakar ban yang lainnya. Api merembet dan membakar tangki muatan metanol,” ujar Imam, Jumat (8/12).

Menurutnya, posisi terakhir kendaraan di bahu jalan menghadap ke barat. Saat kejadian arus lalu lintas lancar serta cuaca mendung.

“Tidak ada korban jiwa yang meninggal, atau luka luka akibat kecelakaan tunggal ini,” tuturnya.

Dia mengungkapkan, tindakan yang sudah dilakukan antara lain mendatangi TKP dengan pihak pengelola tol.

Truk bermuatan metanol terbakar di Tol Jombang-Mojokerto seusai mengalami pecah ban saat berkendara.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News