Sopir Bus Rombongan SMP Kecelakaan di Jombang Diamankan, Status Masih Saksi

Kamis, 23 Mei 2024 – 18:30 WIB
Sopir Bus Rombongan SMP Kecelakaan di Jombang Diamankan, Status Masih Saksi - JPNN.com Jatim
Bus yang membawa rombongan SMP asal Malang mengalami kecelakaan di Tol Jombang-Mojokerto. Foto: Kanit III PJR Polda Jatim

jatim.jpnn.com, JOMBANG - Sopir bus rombongan SMP asal Malang Yanto (36) yang mengalami kecelakaan di m KM 695+400 Tol Jombang-Mojokerto diamankan oleh pihak kepolisian.

“Sopir sudah (diamankan)," ujar Kanit Gakkum Satlantas Polres Jombang Iptu Anang Setiyanto, Kamis (23/5).

Anang mengatakan saat ini pihaknya masih melakukan pemeriksaan kepada Yanto dan statusnya masih menjadi saksi.

“Kami sidik. Jadi,  masih saksi. (Kondisi kesehatannya saat ini) sehat," ucapnya.

Sopir yang merupakan warga Dusun Bendorejo, Desa Gembongan, Ponggok, Blitar itu telah menjalani perawatan di rumah sakit. Dia mengalami luka robek pada telapak tangan dan kakinya.

Dari pengakuannya ke penyidik, Yanto memang sempat tertidur sesaat sebelum bus yang dikemudikannya menabrak truk bernopol N 9674 UH.

"Katanya begitu (sempat tertidur). Namun, kami akan dalami lagi keterangan tersebut. Nanti akan kami sampaikan apabila sudah selesai jalannya pemeriksaan," tuturnya.

Kecelakaan itu membuat dua orang meninggal dunia. Mereka ialah Edy Sulistiyono sebagai kernet dan Edy Crisna Handaka seorang guru. Selain itu, 15 orang mengalami luka ringan hingga luka berat. (mcr23/jpnn)

Polisi masih lakukan pemeriksaan kepada sopir bus rombongan SMP PGRI 1 Wonosari yang kecelakaan di Tol Jombang-Mojokerto, statusnya masih saksi

Redaktur : Arry Dwi Saputra
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News