Kenyang Lebih Lama Saat Berpuasa dengan FiberCreme, Krimer Pengganti Santan
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Krimer Nabati pengganti santan bernama FiberCreme mengkampanyekan gerakan Kenyang Lebih Lama, Puasa Makin Sempurna lewat berbagi takjil di 37 titik Indonesia.
Surabaya menjadi salah satu daerah yang dikampanyekan. Kampanye tersebut memberikan edukasi tentang pentingnya cakupan serat dalam konsumsi harian agar kenyang dan bertenaga seharian.
Ahli Nutrisi dari FiberCreme dr. Hendy Wijaya mengatakan untuk melakukan kegiatan sehari-hari seseorang memerlukan energi yang bisa diperoleh dari makanan.
Namun, tidak semua jenis makanan memberikan jumlah energi dan efek kenyang yang sama.
“Misalnya, karbohidrat sederhana seperti nasi, gula, dan roti bisa segera diproses tubuh, tetapi energi yang dihasilkan tidak akan bertahan lama,” kata Hendy tertulis, Senin (10/4).
Hal itu berbeda dengan karbohidrat kompleks seperti makanan berserat yang membutuhkan waktu lebih lama untuk diserap tubuh dan dilepaskan sebagai energi.
Menurutnya, serat memberikan efek kenyang penuh lama berkat sifat higroskopisnya, yaitu menyerap dan menahan cairan di dalam pencernaan.
“Kombinasi antara serat dan cairan di dalam saluran pencernaan dapat meregangkan dinding saluran pencernaan dan mengirimkan sinyal ke otak untuk menekan rasa lapar,” jelasnya.
FiberCreme kampanyekan gerakan kenyang lebih lama saat berpuasa dengan krimer pengganti santan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News