Inflasi di Jember pada November 2022 Tertinggi se-Jatim, Berikut Pemicunya
jatim.jpnn.com, JEMBER - Jember pada November 2022 mengalami inflasi sebesar 0,81 persen dengan indeks harga konsumen 115 persen.
Besaran inflasi tersebut ternyata menjadi yang tertinggi se-Jawa Timur.
Data yang dirilis Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat inflasi Jember pada November 2022 juga melampaui inflasi Jatim sebesar 0,32 persen dan inflasi nasional yang hanya 0,09 persen.
Kepala BPS Jember Tri Erwandi menyampaikan dari delapan kota sebagai acuan IHK di Jawa Timur, semuanya mengalami inflasi.
"Inflasi tertinggi terjadi di Kabupaten Jember sebesar 0,81 persen dan terendah di Kota Malang sebesar 0,12 persen," katanya, Kamis (1/12).
Dia menjelaskan inflasi di Jember hingga November 2022 mencapai 7,76 persen dengan IHK sebesar 115 persen.
Angka itu menjadi yang tertinggi dibanding tujuh kota IHK lainnya dengan angka inflasi terendah tercatat di Kota Kediri 5,93 persen, sementara inflasi Jatim sebesar 6,62 persen.
Erwandi menjelaskan inflasi terjadi karena adanya kenaikan harga pada sebagian besar indeks kelompok pengeluaran.
Kepala BPS Jember Tri Erwandi menyampaikan dari delapan kota sebagai acuan IHK di Jawa Timur, semuanya mengalami inflasi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News