Ratusan Pendaftar PPPK Nakes di Kabupaten Malang Tak Lolos, Ini Sebabnya

Selasa, 22 November 2022 – 12:46 WIB
Ratusan Pendaftar PPPK Nakes di Kabupaten Malang Tak Lolos, Ini Sebabnya - JPNN.com Jatim
Kepala BKPSDM Kabupaten Malang Nurman Ramdansyah. Foto: Ridho Abdullah/JPNN.com

jatim.jpnn.com, MALANG - Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tenaga kesehatan atau nakes di Kabupaten Malang sedang menjalani tahap penjaringan penerimaan.

Dalam penjaringan tahap administrasi itu, tak sedikit yang mengalami kegagalan.

Berdasarkan data pendaftar PPPK Nakes jumlahnya sebanyak 1.251 orang. Namun, yang memenuhi syarat sebanyak 814 orang, sedangkan 145 orang tak memenuhi syarat.

"Kendalanya memang sistem jaringan," kata Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten malang Nurman Ramdansyah, Selasa (22/11).

Dia mengatakan penerimaan PPPK di Kabupaten Malang tak hanya untuk nake saja, tetapi ada guru.

"Semua diatur oleh pemerintah pusat dan kami mengikuti aturan prosedurnya," ujarnya.

Nurman menyebut pendaftar PPPK nakes sempat sedikit di tahap awal, tetapi beberapa hari kemudian mulai banyak.

"Untuk PPPK guru cukup banyak yang daftar dan yang tenaga kesehatan masih kurang, tetapi akan kami imbau untuk segera mendaftar,"tuturnya.

Ratusan pendaftar PPPK Nakes di Kabupaten Malang gagal di tahap awal, yakni pada tahap administrasi.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News