Manfaat Pepaya Bagi Tubuh, Nomor 6 Bikin Wanita Ketagihan

Selasa, 26 Juli 2022 – 08:23 WIB
Manfaat Pepaya Bagi Tubuh, Nomor 6 Bikin Wanita Ketagihan - JPNN.com Jatim
Ilustrasi pepaya. Foto: Ricardo/JPNN.com

Studi mencatat bahwa pepaya yang difermentasi bisa mengurangi stres oksidatif pada orang dewasa dan orang dengan pradiabetes, hipotiroidisme ringan bahkan penyakit hati.

2. Dipenuhi nutrisi

Pepaya adalah buah yang tumbuh di tempat tropis dan dikenal karena tinggi vitamin C, A, dan serat.

Pepaya juga mengandung antioksidan sehat yang dikenal sebagai karotenoid.

Selain itu, tubuh kita bisa menyerap antioksidan sehat ini lebih baik dari buah pepaya daripada dari buah dan sayuran lainnya.

3. Melawan peradangan

Peradangan yang kronis adalah akar dari banyak penyakit. Makanan yang tidak sehat serta pilihan gaya hidup seseorang bisa memicu peradangan ini.

Nah, kandungan antioksidan yang dimiliki pepaya punya manfaat untuk meredakan peradangan.

4. Kandungan antikanker

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa lycopene dalam pepaya memiliki manfaat antikanker.

Pepaya bisa bekerja dengan mengurangi radikal bebas yang berkontribusi terhadap perkembangan kanker.

Ada beberapa manfaat pepaya yang sangat baik untuk kesehatan tubuh Anda dan salah satunya ialah membantu memperlancar pencernaan.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News