Indahnya Alam Kutai Timur dan Motif Ukir Kayu Ulin Dirangkum Lewat Batik Oleh Desainer Surabaya

Kamis, 31 Maret 2022 – 12:31 WIB
Indahnya Alam Kutai Timur dan Motif Ukir Kayu Ulin Dirangkum Lewat Batik Oleh Desainer Surabaya - JPNN.com Jatim
Sesi pemotretan Batik Cyclona Ulina karya desainer Surabaya Lia Afif. Foto: Dok. Pribadi Lia untuk JPNN.

jatim.jpnn.com, KUTAI TIMUR - Desainer asal Surabaya Lia Afif berkolaborasi mengeksplorasi keindahan wisata alam di Kutai Timur, Kalimantan Timur. Dia memamerkan rancangan busana menggunakan kain khas daerah yang pewarnaannya dari alam, yaitu menggunakan serbuk kayu ulin

Dia berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Kutai Timur mengenalkan potensi wisata sekaligus karya pengrajin batik bertajuk Cyclona Ulina.

"Cyclona Ulina dimaknai sebagai Sang Badai Ulin, yaitu menghadirkan rangkaian desain busana yang kuat dan beriringan menjadi satu kesatuan bagaikan badai dengan warna-warni nuansa kayu ulin," jelas Lia tertulis, Kamis (31/3).

Dalam koleksi itu, Lia juga memadukan batik warna cokelat dan nude untuk menonjolkan motif wakaroros yang merupakan khas Kutai Timur.

Wakaroros merupakan motif ukir di kayu lilin. motif itu awalnya digagas oleh Sekretaris Dinas Pariwisata Kabupaten Kutai Timur Tirah Satriani.

"Ibu tirah yang menggagas pengembangan batik dan motif khas Kutai Timur, wakaroros motif ukir kayu yang diadopsi menjadi ciri khasnya," lanjutnya.

Lokasi pemotretan di Air Terjun Embang Lemun di Desa Bea Nehas KM65 Narkata Rimba. Tempat itu sengaja dipilih untuk mengangkat potensi wisata alam di sana.

Ada sebanyak 14 koleksi yang dipamerkan dan rencananya koleksi baju itu akan dibawa dalam event Indonesia Fashion Week di Jakarta pada pertengahan April 2022.

Desainer asal Surabaya Lia Afif memperkenalkan karya barunya batik motif wakaroros yang pewarnaannya dari alam menggunakan serbuk kayu ulin.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News