Lia Afif Perkenalkan Rancangan Busana Terbaru Manikastara, Batik Bermakna Cahaya

Jumat, 23 Agustus 2024 – 20:02 WIB
Lia Afif Perkenalkan Rancangan Busana Terbaru Manikastara, Batik Bermakna Cahaya - JPNN.com Jatim
Sejumlah model memperagarakan karya desainer Lia Afif yang tampil di Surabaya Fashion Parade 2024 di Tunjungan Plaza Surabaya, Jumat (23/8). Foto: Arry Saputra/JPNN.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Desainer Lia Afif memperkenalkan rancangan busana terbarunya bertajuk Manikastara dalam acara peragaan busana Surabaya Fashion Parade (SFP) di Mal Tunjungan Plaza 3, Jumat (23/8).

Lia menjelaskan Manikastara adalah makna permata yang memberikan cahaya. Manika diambil dari bahasa Sansekerta yang berarti permata atau manik-manik.

Kemudian Astara dibentuk dari bahasa Inggris kuno, steorra yang berarti bintang atau benda langit yang bersinar, atau lambang kesuksesan.

“Makna keseluruhan dari Manikastara adalah permata yang memberi cahaya bagaikan bintang, yang diwujudkan dalam satu rangkaian busana indah bagaikan permata. Bintang juga sering menjadi lambang dari kehidupan masa depan yang menjadi misteri,” jelas Lia.

Lia Afif Perkenalkan Rancangan Busana Terbaru Manikastara, Batik Bermakna Cahaya

Desainer Lia Afif menyapa penonton dalam peragaan busana dalam acara Surabaya Fashion Parade di Mal Tunjungan Plaza 3 Surabaya, Jumat (23/8). Foto: Arry Saputra/JPNN.

Lia menyebut koleksi terbarunya itu bentuk dari manifestasi desain dengan detail, potongan, dan aksesori yang tidak biasa.

“Manikastara adalah serangkaian busana yang tak hanya bisa ditampilkan di saat ini, tetapi menjadi tren di masa depan,” tutur Ketua Asosiasi Perancang Pengusaha Mode Indonesia (APPMI) Jatim itu.

Manikastara, batik yang diperkenalkan Lia Afif manifestasi dari desain detail, potongan, dan aksesori yang tidak biasa.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News