Ada Link Baru di Laman BKN, Setelah Dicoba, PPPK Guru Heboh, Kenapa?
jatim.jpnn.com, JAKARTA - Tautan baru muncul di laman resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN). Hal itu pun membuat para guru honorer heboh dan penasaran.
Tautan https://registrasi-admin.bkn.go.id/ itu lantas tersebar luas dengan cepat.
Para peserta pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) guru 2021 pun ramai-ramai mencoba mengisi link registrasi administrasi tersebut.
Ketua Forum Honorer K2 DKI Jakarta Nur Baitih mengungkapkan link itu ternyata bisa memantau NIP masing-masing calon aparatur sipil negara (CASN), baik CPNS, PPPK guru, dan PPPK nonguru.
"Sudah ada yang mencoba, bisa kelihatan NIP PPPK gurunya," terang Nur Baitih kepada JPNN.com, Senin (14/3).
Kendati demikian, lanjutnya, ada juga peserta PPPK guru yang coba mengisi, tetapi namanya tidak muncul.
Nur menduga yang muncul namanya itu sudah terbit NIP PPPK-nya.
Adapun format yang tampak adalah tahun, bulan, hari.
Peserta PPPK guru 2021 geger dengan kemunculan link (tautan) baru di laman resmi BKN. Sebenarnya buat apa link tersebut?
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News