Pemkot Kediri akan Publikasikan Tiap Kegiatan Kepada Masyarakat Lewat Aplikasi ini

Rabu, 06 Oktober 2021 – 01:05 WIB
Pemkot Kediri akan Publikasikan Tiap Kegiatan Kepada Masyarakat Lewat Aplikasi ini - JPNN.com Jatim
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Kediri Apip Permana. ANTARA Jatim/ HO-Kominfo Kota Kediri

jatim.jpnn.com, KEDIRI - Pemerintah Kota Kediri memperkenalkan aplikasi Si-Malik yang akan mempermudah publikasi kegiatan pemkot dan memberikan informasi kepada masyarakat kota setempat.

Layanan Si-Malik adalah singkatan dari Sistem Informasi Manajemen Publik Kegiatan Pemerintah Kota Kediri. Aplikasi ini akan digunakan oleh Unit Kerja Pemkot Kediri sebagai wadah mempublikasikan setiap kegiatan yang mereka lakukan.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Kediri Apip Permana di Kediri, Senin (4/10), mengatakan layanan daring tersebut akan dimanfaatkan oleh sekitar lebih dari 81 unit kerja di lingkungan Pemkot Kediri.

"Aplikasi ini dijadikan sebagai wadah publikasi dan menjadi salah satu bentuk laporan kinerja Pemerintah kepada masyarakat," ujarnya.

Pemerintah Kota Kediri memperkenalkan aplikasi Si-Malik yang akan mempermudah publikasi kegiatan pemkot dan memberikan informasi kepada masyarakat kota setempat
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News