Seribu Vaksin Tiba di Banyuwangi, Ipuk: Vaksinasi akan Door to Door

Jumat, 13 Agustus 2021 – 15:15 WIB
Seribu Vaksin Tiba di Banyuwangi, Ipuk: Vaksinasi akan Door to Door  - JPNN.com Jatim
Petugas vaksinator Banyuwangi menunjukkan vaksin Moderna. (ANTARA/HO-HUmas Pemkab Banyuwangi)

jatim.jpnn.com, BANYUWANGI - Dinas Kesehatan Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, sudah terima seribu vaksin lebih untuk diberikan ke warga.

Tercatat ada 136.581 dosis vaksin yang  tediri dari empat jenis vaksin, yakni AstraZeneca, Sinovac, Moderna, dan Sinopharm

Seperti diketahui, untuk Moderna dikhususkan untuk tenaga kesehatan (nakes), sementara tiga vaksin lainnya diberikan kepada masyarakat.

"Dengan bertahap kami telah menerima vaksin dari pusat dan provinsi. Akan langsung kami pacu," ujar Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani, Kamis (12/8).

Untuk data warga Banyuwangi yang sudah menerima dosis pertama, kata Ipuk, sudah 35,5 persen.

"Per tanggal 11 Agustus 2021, ada sebanyak 476.473 warga Banyuwangi telah tervaksin dosis pertama, dan terus berlanjut termasuk untuk dosis dua. Itu setara 35,5 persen dari jumlah sasaran awal 1,34 juta jiwa," jelasnya

Ipuk juga menambahkan vaksinasi akan terus dipacu. Oleh karenanya, satgas akan dibantu oleh sukarelawan yang sebelumnya sudah direkrut yakni sebanyak 130 orang.

Para sukarelawan akan dikirim ke puskesmas-puskesmas, dan mereka juga akan bekerja menjumpai warga di rumahnya secara door to door.

Dinas Kesehatan Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, sudah terima seribu vaksin lebih untuk diberikan ke warga.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News