Sejumlah Apotek di Jember Didatangi Jajaran Polisi dari Divisi Narkoba

Jumat, 30 Juli 2021 – 21:39 WIB
Sejumlah Apotek di Jember Didatangi Jajaran Polisi dari Divisi Narkoba - JPNN.com Jatim
Satreskoba Polres Jember melakukan inspeksi mendadak ke sejumlah apotek di Jember, Jumat (30/7/2021). (ANTARA/HO- Polres Jember)

jatim.jpnn.com, JEMBER - Satuan Reserse Narkoba Polres Jember, Jawa Timur, melakukan sidak ke sejumlah apotek untuk memastikan harga obat-obatan stabil saat pandemi Covid-19.

"Inspeksi mendadak dilakukan untuk mengantisipasi adanya permainan harga jual obat obatan di apotek karena banyak masyarakat membutuhkan obat," kata KBO Satreskoba Polres Jember Ipda Edy Santosor, Jumat (30/7).

Ipda Edy mengatakan pihaknya perlu melakukan mengawasi secara ketat terkait distribusi obat-obatan di pasaran.

Dia juga menyebut Polres Jember akan menindak tegas siapapun yang terbukti memainkan harga obat.

"Dari hasil inspeksi mendadak yang kami lakukan terhadap beberapa apotik bahwa harga di pasaran masih relatif stabil dan tidak ada kenaikan yang signifikan," katanya.

Kendati demikian, pihaknya menemukan adanya kekosongan terhadap jenis obat tertentu, khususnya yang berhubungan dengan penyembuhan Covid-19.

Sejumlah obat bagi pasien Covid-19 memang tergolong langka di pasaran, sehingga jajaran Polres Jember bakal mengusut masalah tersebut.

"Beberapa waktu lalu saat kami melakukan inspeksi mendadak banyak obat-obatan yang kosong dan hari ini saat kami lakukan inspeksi mendadak lagi ternyata sebagian ada obatnya, namun sebagian besar masih kosong di apotek," ujarnya. (mcr6/antara/jpnn)

Satuan Reserse Narkoba Polres Jember, Jawa Timur, melakukan sidak ke sejumlah apotek untuk memastikan harga obat-obatan stabil saat pandemi Covid-19.

Redaktur & Reporter : Angga Setiawan

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News