Pelindo III Bagikan Sembako Kepada Kuli Bongkar Muat dan Warga Sekitar Pelabuhan Jelang Lebaran

Selasa, 11 Mei 2021 – 12:00 WIB
Pelindo III Bagikan Sembako Kepada Kuli Bongkar Muat dan Warga Sekitar Pelabuhan Jelang Lebaran - JPNN.com Jatim
Pelindo III menyebarkan puluhan ribu paket sembakko kepada masyarakat sekitar pelabuhan dan kuli bongkar muat. Foto: Antara/Pelindo III

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Pelindo III membagikan 37 ribu paket sembako kepada masyarakat di wilayah kerjanya menjelang Lebaran 2021, termasuk warga sekitar pelabuhan dan kuli bongkar muat.

Vice President Corporate Communication Pelindo III R Suryo Khasabu mengemukakan bantuan itu disalurkan melalui 17 kantor pelabuhan di 17 kota, antara lain, Surabaya, Semarang, Sampit, Kotabaru, Banyuwangi, hingga Waingapu, dan Nusa Tenggara Timur.

"Sembako diberikan kepada masyarakat yang ada di sekitar pelabuhan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan," kata Suryo, Senin (10/5).

Dia memerinci salah satu sasaran bantuan itu dibagikan kepada masyarakat di sekeliling Pelabuhan Tanjung Wangi, Banyuwangi, sebanyak 2.500 paket sembako.

"Di Tanjung Wangi, dibagikan 1.000 paket sembako di Desa Ketapang, 500 paket di Kampung Mandar, dan 200 paket di Kelurahan Kepatihan," tuturnya.

Selanjutnya sebanyak 100 paket sembako disebar di Kampung Melayu, 400 paket sembako untuk tenaga kerja bongkar muat Pelabuhan Tanjung Wangi, dan 300 paket bagi masyarakat lain yang membutuhkan.

Pelindo III bekerja sama dengan aparat daerah setempat untuk menentukan pihak-pihak yang berhak menerima bantuan dan juga mekanisme distribusi guna menghindari adanya kerumunan.

"Program bantuan sembako itu merupakan bagian dari tanggung jawab sosial dan lingkungan rutin Pelindo III, khususnya untuk mereka yang ada di lingkungan terdekat dengan perusahaan," imbuhnya. (antara/mcr13/jpnn)

Pelindo III menyebarkan puluhan ribu paket sembakko kepada masyarakat sekitar pelabuhan dan kuli bongkar muat.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News