Banyak Masyarakat yang Khawatir Ada Pengetatan Selama Libur Akhir Tahun

Sabtu, 18 Desember 2021 – 03:29 WIB
Banyak Masyarakat yang Khawatir Ada Pengetatan Selama Libur Akhir Tahun - JPNN.com Jatim
Arsip foto. Salah satu hotel yang ada di wilayah Kota Batu, Jawa Timur. (ANTARA/Vicki Febrianto)

jatim.jpnn.com, BATU - Reservasi atau pemesanan kamar pada hotel-hotel di wilayah Batu belum meningkat usai dibatalkannya rencana PPKM level 3 pada libur akhir tahun.

Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Batu, Sujud Hariadi menerangkan pembatalan penerapan PPKM level 3 di seluruh wilayah Indonesia belum memberikan dampak yang signifikan terhadap pemesanan kamar hotel di daerah setempat.

"Dampaknya belum signifikan, masyarakat juga masih ragu sepertinya," kata Sujud, Jumat (17/12).

Sujud mengungkapkan sejauh ini, pemesanan kamar hotel pada libur akhir tahun masih berada di bawah 50 persen.

Adapun, Kota Batu saat ini berada pada level 1 PPKM sehingga dari total kapasitas hotel, hanya diperbolehkan menerima tamu maksimal 50 persen.

Sujud menyampaikan bahkan sebagian hotel yang berada dalam naungan PHRI Kota Batu melaporkan bahwa pemesanan kamar untuk libur akhir tahun ini baru berkisar pada angka 20-30 persen, atau masih jauh di bawah kapasitas yang diperbolehkan.

"Rata-rata memang belum penuh. Jadi, memang ada keraguan karena saat itu ada informasi pengetatan dan penerapan PPKM level 3," ujar dia.

Dia menyampaikan sebagian masyarakat juga ada yang membatalkan reservasi kamar hotel mendekati datangnya libur akhir tahun. Mereka khawatir akan adanya pengetatan mobilitas warga.

Sebagian masyarakat membatalkan pemesanan kamar pada hotel-hotel di wilayah Batu.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News