Hari Ini, 10 TPS di Surabaya Jalani Pemungutan Suara Ulang
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surabaya bakal membagikan surat suara untuk Pemungutan Suara Ulang (PSU) di sepuluh Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Adapun sepuluh TPS yang melakukan PSU itu lantaran surat suara tertukar hingga pemilih yang tidak terdaftar di Daftar Pemilih Tetap (DPT) ikut menggunakan hak suara.
Ketua KPU Surabaya Nur Syamsi mengatakan logistik surat suara dengan logo PSU dibagikan paling lambat malam ini. Tepatnya sebelum Sabtu (24/2), pukul 00.00 WIB.
"Ketentuan paling lambat H-1 sudah diterima oleh KPPS. Hari ini paling lambat diterima pukul 23.59 WIB," kata Syamsi di Kantor KPU Surabaya, Jumat (23/2).
Dia memastikan seluruh kebutuhan untuk PSU telah disiapkan dengan baik, mulai dari SDM dan KPPS sudah dilakukan pembekalan hingga bimbingan.
“Dari sisi keamanan, KPU Surabaya sudah berkoordinasi dengan Polrestabes dan Polres Tanjung Perak,” ujarnya.
Dia berharap pengamanan di TPS yang melangsungkan PSU berjalan dengan baik dan aman.
Terkait dengan petugas KPPS, tidak ada tambahan honor pada saat PSU karena masa tugas petugas Pemilu 2024 memang selama satu bulan.
Logistik untuk PSU di sepuluh TPS di Surabaya dibagikan paling lambat H-1 sebelum pencoblosan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News