PSI Surabaya Pantau Pelaksanaan Rekapitulasi Pemilu 2024 Tiap Kecamatan

Rabu, 21 Februari 2024 – 12:37 WIB
PSI Surabaya Pantau Pelaksanaan Rekapitulasi Pemilu 2024 Tiap Kecamatan - JPNN.com Jatim
Ketua DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Surabaya Erick Komala. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Surabaya melakukan monitoring jalannya rekapitulasi di tiap kecamatan.

Kegiatan tersebut mulai dilaksanakan sejak Minggu (18/2), pukul 09.00 WIB. Proses rekapitulasi di beberapa kecamatan sendiri masih terus berjalan.

Ketua DPD Partai PSI Surabaya Sekaligus Erick Komala mengatakan banyak kendala yang terjadi di lapangan selama tahapan tersebut berlangsung.

“Kendala yang terjadi seperti banyak petugas PPK menunggu atau akan memulai rekapitulasi ketika aplikasi Sirekap sudah penuh 100 persen,” ujar Erick, Selasa (20/2).

Caleg DPRD Provinsi Jawa Timur Dapil Surabaya tersebut menilai petugas menjadikan aplikasi Sirekap sebagai acuan. Seharusnya, formulir C satu hasil yang menjadi pedoman.

“Menurut saya rekapitulasi atau perhitungan harus didasarkan dari C1 hasil perhitungan di setiap TPS. Sirekap di sini seharusnya hanya sebagai alat bantu transparansi untuk umum melihat hasil perhitungan,” tuturnya.

Erick menyebut guna mengantisipasi hal yang tidak diinginkan, pihaknya sudah menyiapkan saksi sebanyak 125 orang.

“Saksi tersebut mengawal suara di setiap kecamatan, guna memastikan target kursi DPRD Kota Surabaya optimis bisa mendapatkan tujuh Kursi,”  ungkapnya.

DPD PSI Surabaya optimistis mendapatkan sebannyak tujuh kursi di DPRD Surabaya dalam Pileg 2024.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News